Rabu

Hadapi QPR, Persebaya Undang 4 Pemain Luar


Surabaya - Manajemen Persebaya Surabaya tetap mengundang empat pemain luar saat menghadapi tim Liga Inggris Queens Park Rangers (QPR), Senin (23/7/2012) nanti, di Gelora Bung Tomo.
Kehadiran empat pemain luar itu diharapkan bisa menambah kekuatan 'Bajul Ijo' saat melawan klub yang kini diperkuat oleh mantan gelandang Manchester United, Park Ji-Sung itu.
Sebelumnya, suporter Persebaya, Bonek, menolak keras rencana mendatangkan pemain luar tersebut. Karena desakan itu pula akhirnya manajemen Persebaya membatasi hanya menggunakan empat pemain undangan.
CEO Persebaya, Gede Widiade menyebut, pihaknya hanya meminjam pemain untuk empat posisi. Gede beralasan kehadiran keempat pemain itu diharapkan mampu menambal tim Persebaya yang didera badai cedera. Saat ini, tiga pemain masuk dalam daftar perawatan, yakni kapten Erol Iba, Andik Vermansyah, dan Fernando Soler.
Sial memang, sebab ketiga pemain ini berstatus reguler di pos masing-masing. "Kami hanya pinjam pemain untuk mengisi mereka yang cedera. Saat ini mereka dalam penanganan tim medis kami," terang Gede.
Khusus untuk Soler, striker Argentina ini memang dimainkan dalam laga pamungkas Indonesian Premier League (IPL) lawan Arema. Tapi saat itu, striker Argentina hanya turun selama 11 menit. Tanpa Soler, Persebaya seperti buaya yang kehilangan taring.
Sedangkan cedera Andik kambuh saat ia harus membela Tim Nasional (Timnas) U-22 Indonesia di ajang Piala Asia 2012 di Pekanbaru, Riau. Saat ini Andik sudah kembali ke Kota Pahlawan dan langsung mendapat penanganan dari tim medis Bajul Ijo.
"Dengan kondisi ini, kami meminta teman-teman suporter mengerti kalau pemain kami tidak bisa turun 90 menit penuh," lanjutnya.
Sementara itu, pihak Semen Padang mengamini jika Edward Wilson Junior dan David Pagbe akan bergabung dengan Persebaya untuk menghadapi QPR. Namun manajemen menegaskan, kedua pemain ini masih terikat kontrak satu musim lagi dengan Kabau Sirah

Tidak ada komentar: